PENGERTIAN GEOLOGI

Geologi adalah ilmu yang mempelajari bumi secara keseluruhan baik komposisi, struktur, sifat fisik, sejarah maupun prosesnya.

PENGERTIAN GEOKIMIA

Geokimia adalah ilmu yang mempelajari struktur dan lapisan terutama melalui proses dalam kimia.

PENGERTIAN GEOFISIKA

Geofisika adalah ilmu yang mempelajari struktur bumi berdasarkan prinsip dalam fisika.

Bumi memiliki 2 macam lapisan, yaitu lapisan internal (dalam) dan lapisan eksternal (luar).
1. Lapisan Dalam

Lapisan dalam terdiri dari kerak bumi, mantel bumi, dan inti yang merupakan bagian-bagian pembentuk lapisan dalam bumi.

2. Lapisan Luar

Lapisan luar bumi merupakan lapisan yang melindungi bumi dari meteor atau benda-benda luar angkasa lainnya. 
 
1.Lapisan Dalam

Kerak Bumi

Kerak bumi merupakan lapaisan terluar bumi yang dapat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu kerak samudera dan kerak benua.

Kerak bumi dan sebagian dari mantel bumi mementuk lapisan litosfer. Litosfer juga di bentuk dari beberapa batuan, yaitu:

a.Batuan Beku

b.Batuan Sedimen

c.Batuan Malihan



Siklus batuan menggambarkan seluruh proses batuan dibentuk, dimodifikasi, ditransportasikan sehinga mengalami dekomposisi, dan dibentuk kembali sebagai hasil dari proses internal dan eksternal bumi.

Siklus ini adalah fenomena yang terjadi di kerak benua (geosfer) yang berinteraksi dengan atmosfer, hidrosfer, dan biosfer.


Atmosfer
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa.
Hidrosfer
hidrosfer adalah seluruh lapisan air yang terdapat dalam bumi, baik itu berbentuk cair, padat, maupun berbentuk gas (uap air).
Biosfer
biosfer adalah lapisan tempat tinggal makhluk hidup atau seluruh ruang hidup yang ditempati organisme.

 
Mantel Bumi
Mantel bumi merupakan lapisan yang letaknya di bawah kerak bumi. Lapisan  berfungsi untuk melindungi bagian dalam bumi.
Mantel bumi dibagi menjadi 3 bagian, yaitu
a. litosfer,
b. Astenosfer
c. mesosfer.

Inti Bumi
Bumi diperkirakan tersusun atas inti dalam bumi yang terdiri dari besi nikel beku setebal 1.370 kilometer dengan suhu 4.500°C, diselimuti pula oleh inti luar yang bersifat cair setebal 2.100 kilometer, lalu diselimuti pula oleh mantel silika setebal 2.800 kilometer membentuk 83% isi bumi, dan akhirnya sekali diselimuti oleh kerak bumi setebal kurang
lebih 85 kilometer.

 
2. Lapisan Luar
Atmosfer
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa.
Troposfer
Lapisan ini berada pada level yang terrendah, campuran gasnya paling untuk menopang kehidupan di bumi. Dalam lapisan ini kehidupan terlindung dari sengatan radiasi yang dipancarkan oleh benda-benda langit lain.

2. Lapisan Luar
Atmosfer
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa.
Troposfer
Lapisan ini berada pada level yang terrendah, campuran gasnya paling untuk menopang kehidupan di bumi. Dalam lapisan ini kehidupan terlindung dari sengatan radiasi yang dipancarkan oleh benda-benda langit lain. 

Stratosfer
Perubahan secara bertahap dari troposfer ke stratosfer dimulai dari ketinggian sekitar 11 km. Suhu di lapisan stratosfer yang paling bawah relatif stabil dan sangat dingin yaitu – 70oF atau sekitar – 57oC. Pada lapisan ini angin yang sangat kencang terjadi dengan pola aliran yang tertentu.
Mesosfer
Pada lapisan ini, suhu kembali turun ketika ketinggian bertambah, sampai menjadi sekitar – 143oC di dekat bagian atas dari lapisan ini, yaitu kurang lebih 81 km diatas permukaan bumi. 

 
Termosfer
Dinamai termosfer karena terjadi kenaikan temperatur yang cukup tinggi pada lapisan ini yaitu sekitar 1982oC. lapisan ini berguna untuk membantu memancarkan gelombang radio jarak jauh.
Eksosfer
Merupakan lapisan atmosfer yang paling tinggi. Pada lapisan ini, kandungan gas-gas atmosfer sangat rendah.



Post a Comment

 
Top